Bupati Bambang mengatakan, pemantuan dilaksanakan guna mengetahui secara langsung dilapangan tentang kesiapan petugas maupun sarana prasarana pendukung dalam mengamankan lebaran. Diharapkan dengan adanya Pospam maka perayaan Lebaran tahun ini utamanya arus lalulintas dapat berjalan tertib, aman dan lancar.
“Setelah melihat langsung dilapangan, nampaknya baik petugas, sarana parasarana sudah siap untuk melaksanakan pengamanan Lebaran. Dengan demikian kondusifitas tetap bisa terjaga guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat dalam berlebaran “ ujarnya.
Kapolres Temanggung AKBP Susilo Wardoyo, disela-sela peninjauannya menjelaskan untuk memberikan rasa kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik dan masyarakat yang sedang menikmati hari lebaran maka dibentuk Posko Pengamanan yang melibatkan personil dari Polres Temanggung, Kantor Kesbangpol dan Linmas, TNI, Satpol PP, PMI, RAPI dan ORARI. Diutarakan Posko Pengamanan yang dibentuk meliputi Pospam 1 Nglarangan Pringsurat, Pospam 2 Pasar Kliwon Temanggung, Pospam 3 Pasar Legi Parakan dan Pospam 4 Pasar Wage Ngadirejo.
“Disamping itu juga menyiapkan Posko arus mudik depan ruko terminal lama dan Posko arus balikdi terminal induk Madureso, depan RSK Parakan dan terminal Ngadirejo. Total Personil Pengamanan kurang lebih 600 personil “ tandasnya.
Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung Dr. Suparjo mengatakan, guna mendukung pengamanan Lebaran pihaknya telah melaksanakan pemantauan makanan dan minuman secara koordinatif dengan SKPD terkait. Piket jaga di Puskesmas pada H-7 sampai dengan H+7. Guna mengantisipasi terhadap para pemudik/balik yang memerlukan pertolongan jika terjadi sakit atau kecelakaan, Puskesmas disiagakan 24 jam. Dengan demikian pelayanan kesehatan masyarakat tetap berjalan optimal.
“ disampaikan puskesmas yang siaga selama 24 jam tersebut antaralain Puskesmas Candiroto, Parakan, Kedu, Pare, Kranggan, Temanggung, Kledung, Kaloran, dan Bulu. Untuk Puskesmas Bejen, Ngadirejo, Temanggung dan Pringsurat ikut bergabung dalam Posko Terpadu Polres serta menyiapkan dokter jaga dan apotik jaga.” (Humas13/Paul).